Halaman

Jumat, 22 Oktober 2010

Rakor LK UKSW

Mulai hari ini, Kamis (21/10) bertempat di Auditorium gedung Fakultas Teknologi Informasi digelar Rapat Koordinasi Lembaga Kemahasiswaan (LK) Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) periode 2010-2011. Acara tersebut akan berlangsung hingga Minggu (24/10).

Dalam acara pembukaan hadir Rektor UKSW Prof. Pdt. John A. Titaley, Th.D yang membuka secara langsung kegiatan tersebut. Dalam sambutannya, Rektor mengharapkan melalui kegiatan rapat koordinasi ini dapat dihasilkan rancangan kegiatan LK selama satu tahun kedepan yang bermanfaat bagi mahasiswa UKSW secara keseluruhan dan lembaga.

Acara ini diikuti oleh Fungsionaris Lembaga Kemahasiswaan baik dari aras fakultas maupun universitas periode 2010-2011. Selama 4 hari, kegiatan ini akan mengkoordinasikan semua kegiatan lembaga kemahasiswaan selama 1 tahun ke depan. Setiap fakultas berkesempatan mempresentasikan hasil rapat kerja yang telah dilakukan sebelumnya.

Tidak ada komentar: