Halaman

Senin, 31 Mei 2010

Seleksi PGSD Reguler Tahun Ajaran 2010/2011 UKSW

Sebanyak 756 peserta mengikuti seleksi masuk Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Strata 1 reguler di kampus Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW). Para peserta mengikuti 2 macam tes, yaitu tes tertulis dan wawancara.

Tes tertulis dilaksanakan Sabtu (29/5) mengambil tempat di Gedung A dan E mulai pukul 09.00. “Tes tertulis meliputi tes mata pelajaran,” ungkap Dra. Deasy Khristina R.S, M.Pd Ketua Penerimaan Calon mahasiswa Baru PGSD. Sedangkan wawancara dimulai pagi tadi (31/5) mengambil tempat yang sama dengan penyelenggaraan tes tertulis. Hingga berita ini diturunkan, tes wawancara masih berlangsung.

Ketua Progdi PGSD FKIP UKSW Mawardi, S.Pd., M.Pd yang ditemui hari ini (31/5) mengungkapkan peminat Program Studi PGSD cenderung stabil dibandingkan tahun lalu.

Pengumuman hasil seleksi akan dilakukan pada tanggal 8 Juni 2010, melalui website UKSW dan di Gedung Administrasi Pusat (GAP). Bagi peserta yang dinyatakan diterima, harus melakukan registrasi mulai tanggal 8 hingga 15 Juni 2010, mulai pukul 08.00-15.00 di Gedung Administrasi Pusat.

Tidak ada komentar: